Senin, 21 Juni 2010

Komisi VI DPR-RI kunjungi Sulut

Kunjungan kerja Tim Komisi VI DPR-RI yang berjumlah 15 (lima belas) orang yang di ketuai oleh Ir. Agus Hermanto, MM diterima oleh Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Sulut, Ir. S. R. Mokodongan mewakili Gubernur Sulut di ruangan WOC Kantor Gubernur Sulut, Senin (21/6). Kunjungan kerja ini direncanakan akan berlangsung dari tanggal 21- 25 Juni 2010.

Maksud kunjungan Tim Komisi VI DPR-RI untuk memperoleh gambaran tentang realisasi rencana yang sudah dilaksanakan di Pemprov Sulut khususnya dalam bidang yang berkaitan dengan Komisi VI yaitu Perindustrian, Perdagangan, Koperasi UKM, BUMN dan Investasi.

Mokodongan menyampaikan bahwa Geoposisi yang sangat strategis serta dukungan potensi Sumber Daya Alam, maka dapatlah dilihat bahwa daerah Sulut sangatlah tepat dan pantas untuk dijadikan sebagai salah satu Kawasan Ekonomi Khusus di Indonesia. Selain itu Pemerintah Provinsi terus berupaya mengembangkan dan mengoptimalkan sektor perekonomian dan pembangunan melalui program yang menitikberatkan pada sektor argo kompleks sesuai rencana strategis daerah.

Lanjut Mokodongan, geliat ekonomi yang cukup positif diperkuat oleh stabilitas dan keamanan daerah yang terkendali. Pemerintah Prov. Sulut menyadari bahwa untuk mencapai kemajuan tidak mungkin hanya mengandalkan kemampuan lokal, akan tetapi diperlukan dukungan dan topangan, serta jalinan kerjasama dengan semua unsur baik dalam skala nasional maupun global.

Menjadi harapan pemerintah dan masyarakat Sulut, kiranya kunjungan kerja komisi VI DPR-RI akan makin memberikan harapan bagi percepatan pengembangan perekonomian daerah. Dalam moment tersebut beberapa kepala SKPD antara lain Kadis Perindusrian dan perdagangan, Kadis ESDM, Kadis Pariwisata serta Kepala Kapet Manado Bitung. yang hadir memberikan usulan untuk peningkatan serta kesejahteraan masyarakat Sulut.

0 komentar:

Posting Komentar